
MTs MUHAMMADIYAH MONGGOL GUNUNGKIDUL BUKA LOWONGAN GURU MATEMATIKA, PRIORITASKAN KOMITMEN DAN SEMANGAT DAKWAH
Gunungkidul TV – Dalam upaya memperkuat kualitas pendidikan dan kaderisasi pendidik yang berjiwa dakwah, MTs Muhammadiyah Monggol Saptosari membuka kesempatan bagi lulusan terbaik untuk bergabung sebagai guru matematika. Rekrutmen terbuka ini menjadi momentum penting bagi para calon pendidik yang ingin mengabdi di lingkungan pendidikan Islam berbasis Muhammadiyah.
Madrasah yang beralamat di Jalan Baron km 13, Padukuhan Dilaten, Kalurahan Monggol, Kapanewon Saptosari Gunungkidul ini mengumumkan secara resmi bahwa pihaknya tengah mencari sosok guru matematika yang tidak hanya kompeten secara akademik, tetapi juga memiliki komitmen tinggi dalam dunia pendidikan.
Dalam pengumuman yang disampaikan, ada beberapa persyaratan utama yang harus dipenuhi oleh pelamar, di antaranya adalah lulusan S1 Pendidikan Matematika, siap berkomitmen sebagai pendidik, serta memiliki NBM (Nomor Baku Muhammadiyah) atau bersedia mengurusnya sebagai bagian dari identitas ke-Muhammadiyahan.
Para pelamar juga diminta untuk menyerahkan berkas lamaran dan curriculum vitae (CV) atau biodata diri. Pengumpulan berkas bisa dilakukan melalui dua jalur: secara daring maupun dengan datang langsung ke kantor MTs Muhammadiyah Monggol. Sekolah memfasilitasi komunikasi lebih lanjut melalui narahubung, Bapak Maryanta, di nomor 0878-2572-4139 maksimal 28 Juli 2025.
Dengan dibukanya rekrutmen ini, MTs Muhammadiyah Monggol berharap bisa menghadirkan tenaga pendidik yang tidak hanya mumpuni dalam pengajaran matematika, namun juga mampu menjadi teladan dan inspirator bagi para siswa dalam semangat Islam berkemajuan. (Red)